-->

Pola Makan Pemain Sepak Bola

Pola Makan Pemain Sepak Bola


Pola Makan Pemain Sepak Bola, seperti halnya banyak atlit, pengaturan pola makan sangatlah penting untuk menjaga mereka tetap dalam kondisi top performance. Kita mungkin sering melihat, ketika sedang latihan atau beristirahat para pemain sering memanfaatkan untuk mengkonsumsi makanan atau minuman yang bernutrisi. Berikut panduan pola makan yang dilakukan banyak pemain sepak bola :

Makan Dengan Benar

Maksud makan dengan benar disini, pemain tidak boleh terlalu banyak makan karena akan menambah berat badan dan juga terlalu sedikit karena pemain sepak bola membutuhkan energi untuk berlatih maupun bertanding. Perhatikan juga asupan nutrisi, tidak diperkenankan seoran atlit untuk sembarangan makan karena akan berakibat butuk pada tubuh.
Baca juga : Melatih Kebugaran Jasmani Dalam Sepak Bola
Perhatikan Asupan Karbohidrat

Makanan karbohidrat membentuk energi yang digunakan selama berlatih atau bertanding. Karbohidrat mengandung glikemik yang berguna untuk pemulihan masa otot. Karbohidrat juga membantu memperbaiki otot yang rusak selama berlatih dan bermain. Setelah sesi latihan atau pertandingan pemain membutuhkan asupan karbohidrat yang cepat dalam hal ini bisa seperti pisang, roti, nasi, kue dan sebagainya.

Perhatikan Asupan Protein

Dalam sesi latihan atau pertandingan biasanya ada beberapa masa otot yang mengalami kerusakan dikarenakan adanya aktifitas yang membuat otot bekerja keras. Protein berfungsi untuk mempercepat perbaikan sel-sel yang rusak dan menggantinya yang baru. Protein yang baik dan cepat diserap adalah susu, daging, telur, kacang-kacangan dan lainnya.

Perhatikan Minuman

Air kelapa sangat baik untuk mendistribusikan isotonik ke seluruh bagian tubuh. Isotonik dipercaya bisa menggantikan garam yang keluar melalui keringat. Elektrolit yang masuk ke tubuh dan otot dapat menggantikan garam yang keluar. Selain menjaga diri dari dehidrasi juga membuat otot lebih cepat pulih karena distribusi cairan yang cepat.

Diet Seminggu Penuh

Diet bukan berarti mengurangi makan, tetapi defisini diet yang benar adalah mengatur pola makan. Untuk mencapai bentuh tubuh yang ideal dan kebugaran yang baik berikut adalah jenis diet yang diatur untuk pemain sepak bola :
  • Sarapan, karbohidrat simplex atau yang mudah terserap tubuh sangat cocok untuk sarapan. Sereal, bubur, roti, kue bisa menjadi alternatif.
  • Makan Siang, yang dibutuhkan adalah karbohidrat kompex yang dimana tidak mudah dicerna sehingga tidak cepat merasa lapar. Hal ini dikarenakan puncak aktifitas adalah di siang hari. Untuk protein bisa disajikan daging ataupun ikan dengan cara memasak yang sehat, tidak terlalu berminyak dan berlemak.
  • Makan Malam, puncak pengembalian nutrisi setelah beraktifitas adalah di malam hari. Makanan berat bisa menjadi alternatif seperti nasi, kentang, pasta, daging, ikan dan sayuran hijau. Hindari makanan yang berminyak dan berlemak.
  • Camilan, coklat merupakan pengantar glukosa yang baik di tengah latihan atau pertandingan. Coklat bisa memberikan tenaga ketika beraktifitas. Hindari memakan coklat ketika tidak beraktifitas karena akan membuat timbunan lemak yang berpengaruh buruk dalam tubuh
  • Minuman, kombinasikan jus buah dan sayur, isotonik ( air kelapa ) dan air putih untuk memenuhi cairan dalam tubuh.
Pola makan pemain sepak bola ini harus dilakukan secara disiplin. Karena rutinitas dengan kinerja otot yang keras membutuhkan asupan nutrisi yang baik. 

Pola Makan Pemain Sepak Bola